Advertisement

Ini Tempat Wisata Seru di Indonesia yang Masih Jarang Dikunjungi

Media Digital
Rabu, 27 November 2019 - 22:12 WIB
Bhekti Suryani
Ini Tempat Wisata Seru di Indonesia yang Masih Jarang Dikunjungi Ilustrasi berwisata - JIBI

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA--Sudah menjadi hal umum bila Indonesia kerap disebut sebagai negara yang kaya akan tempat wisata. Kedatangan pelancong dari dalam maupun luar negeri sudah menjadi hal yang biasa. Sebagai orang Indonesia, berapa banyak tempat wisata di Indonesia yang sudah kamu kunjungi?

Nyatanya, rata-rata para pelancong di Indonesia menjelajah ke semua penjuru wisata yang mempesona untuk dijadikan destinasi. Bahkan, masih banyak tempat wisata di Indonesia yang jarang dikunjungi, padahal memiliki keindahan yang fantastis. Mulai dari daratan hingga perairan, dataran rendah hingga pegunungan, Indonesia selalu memiliki tempat wisata yang kurang terjamah dari tangan wisatawan.

Advertisement

Tempat Wisata Indonesia yang Jarang Terjamah Wisatawan
Hingga detik ini, ada banyak lokasi wisata alam maupun wisata buatan yang tidak banyak dikunjungi pelancong. Meski begitu, terkadang tempat wisata yang seperti inilah yang kerap dicari oleh para wisatawan. Tempat wisata yang masih sepi cenderung lebih menantang untuk didatangi para traveler, karena memberikan kesan private pada para pengunjungnya.

Nah, bila kamu tertarik, di bawah ini ada 5 tempat wisata di Indonesia yang jauh dari jangkauan wisatawan dan harus kamu kunjungi :

1. Teluk Kiluan Lampung
Soal keindahannya, Teluk Kiluan tidak perlu diragukan lagi. Teluk yang berada di Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung ini memiliki keindahan pemandangan yang luar biasa. Dengan pasir putih bersih dan air laut yang cukup jernih, tempat ini sangat sempurna untuk bersantai sambil menikmati pemandangan ikan lumba-lumba yang berkejaran dengan ombak laut.

Untuk dapat mengakses tempat ini, kamu harus berkendara selama 3-4 jam dari pusat keramaian Bandar Lampung. Tempat wisata pemandangan yang menakjubkan ini bisa kamu nikmati hanya dengan membayar biaya retribusi sebesar Rp5.000,00 saja. Untuk pos penjagaan tiket pun buka selama 24 jam, sehingga kamu bebas untuk menentukan waktu kedatanganmu.

2. Pantai Ora Maluku
Rekomendasi wisata berikutnya adalah Pantai Ora, Maluku. Pantai ini cukup tersembunyi dari keramaian, dan berpeluang menjadi tempat wisata Indonesia yang mendunia di masa depan. Pantai ini berada di wilayah Taman Nasional Manusela, Maluku Tengah, Provinsi Maluku. Pantai ini juga kerap disebut-sebut sebagai pantai saingan Maldives.

Untuk dapat menjangkau pantai ini, kamu bisa berkendara menggunakan angkutan umum selama 2 jam dari Pelabuhan Amahai menuju Desa Sawai. Untuk masuk ke pantai, kamu hanya perlu membayar biaya retribusi sebesar Rp5.000,00 saja. Namun, biaya ini belum termasuk biaya wisata snorkeling maupun wisata lainnya.

3. Pantai Pulau Merah
Berada di Banyuwangi, pantai ini bisa menjadi destinasi liburan yang tepat untukmu. Berada di sekeliling pegunungan membuat pantai ini semakin menajamkan keindahannya. Lokasi tempat wisata ini cukup tersembunyi, yakni di Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi.

4. Air Terjun Benang Stokel
Kali ini lokasinya berada di Lombok, Nusa Tenggara Barat. Air terjun ini kerap disebut sebagai air terjun yang bentuknya menyerupai ikatan benang, sehingga sesuai dengan namanya. Lokasi ini juga agak sulit dijangkau sehingga masih sepi akan pengunjung. Cocok untuk kamu yang sedang mencari wisata private.

5. Kerumutan
Berada di Provinsi Riau, Kerumutan menjadi harta karun terpendam Indonesia. Jarang diketahui orang-orang membuat hutan tropis ini semakin istimewa dengan keasriannya. Kamu bisa menyaksikan satwa-satwa langka di tempat ini.

Nah, itu adalah lima contoh tempat wisata di Indonesia yang bisa menjadi rekomendasi sempurna untuk kamu datangi. Jangan lupa mengajak keluarga atau pasangan saat berlibur, dan pastikan kamu membawa peralatan dokumentasi memadai untuk mengabadikan momen spesialmu. Sudah tahu mau liburan ke mana?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Sopir Ngantuk, Dua Mobil Adu Banteng di Jalan Jogja-Wonosari hingga Ringsek

Gunungkidul
| Selasa, 19 Maret 2024, 07:57 WIB

Advertisement

alt

Begini Tips Puasa Lancar Meski Masih Menyusui

Lifestyle
| Senin, 18 Maret 2024, 09:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement