10 Tempat Nongkrong di Jogja, Tempat Pelosok Juga Ada
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA-Mencari tempat nongkrong di Jogja bukanlah hal yang sulit. Di mana-mana tersedia tempat nongkrong yang nyaman untuk segala umur.
Jogja bisa dikatakan gudangnya tempat nongkrong karena banyak menghadirkan cafe-cafe, baik yang mengusung konsep modern maupun tradisional. Lokasinya juga tidak hanya berpusat di Kota Jogja. Jika ingin mencari cafe dengan suasana pedesaan pun bisa.
Advertisement
Harga makanan dan minuman yang ditawarkan juga cukup ramah di kantong mahasiswa. Tak heran jika banyak cafe dipadati anak-anak muda. Selain ngobrol asyik dengan teman, mereka juga bisa mengerjakan tugas kuliah.
Berikut ini 10 tempat nongkrong yang ada di Jogja yang bisa dikunjungi sewaktu-waktu:
1. Warung Kopi Klotok
Warung Kopi Klotok yang mengusung tema pedesaan ini dapat menjadi salah satu referensi bagi anda yang ingin nongkrong dengan menu yang ramah dikantong. Tempat ini tidak hanya menyediakan kopi saja, namun juga berbagai camilan. Menu makanan dan minuman dibanderol dengan harga mulai dari Rp5.000an saja.
Lokasinya ada di Jl. Kaliurang Km 16, Pakem, Sleman, Yogyakarta.
2. Warung Kopi Merapi
Warung Kopi Merapi mengusung konsep alam dengan view gunung Merapi. Letaknya di pelosok, jauh dari perkotaan, sehingga suasana di warung ini masih terasa asri dengan udara yang sejuk. Menu makanan yang ada di Warung Kopi Merapi cukup variatif dengan harga mulai dari Rp5.000an saja.
Lokasinya ada di Kepuharjo, Cangkringan, Petung, Kepuharjo, Kec. Cangkringan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
3. HeHa Sky View
HeHa Sky View sempat viral beberapa waktu lalu. Pasalnya, tempat ini mengusung tema pemandangan kota Jogja di siang dan malam hari. Ditambah lagi banyak spot foto dan juga fasilitas yang mendukung lainnya. Untuuk masuk kesini anda diharuskan membayar tiket masuk sekitar Rp. 10.000an. Disini juga banyak stand makanan dan minuman yang harganya mulai dari Rp.15.000an.
Lokasinya ada di Jl. Dlingo-Patuk No.2, Patuk, Bukit, Kec. Patuk, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
4. Kopi Janji Jiwa
Kopi Janji Jiwa merupakan salah satu cafe yang memiliki banyak outlet di Jogja. Menu utamanya adalah kopi dengan cita rasa dan aroma yang khas. Harganya juga tidak begitu mahal yaitu sekitar Rp15.000an saja. Di beberapa outlet Janji Jiwa ada yang menyediakan tempat untuk nongkrong dengan wifi kencang, cocok untuk nugas para mahasiswa.
5. Warung Kopi Semesta
Warung Kopi Semesta merupakan warkop yang diupgarde sehingga memiliki tampilan dan kesan kekinian. Di Warung Kopi Semesta, anda akan disuguhkan dengan beberapa menu makanan dan minuman yang harganya ramah dikantong. Harganya mulai dari Rp. 5.000an saja.
Lokasinya ada di Jl. Abu Bakar Ali No.2, Kotabaru, Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
6.Bee Dyoti Hidden Cafe
Lokasinya berada di Puncak Bibis, Bantul. Tempat wisata kuliner ini termasuk pendatang baru. Belakangan, legalitasnya sempat dipersoalkan tetapi pihak Pemerintah Kabupaten Bantul sudah menegaskan bahwa destinasi wisata kuliner ini resmi berizin.
Bee Dyoti terletak di Dusun Bibis RT 005. Selain menyajikan pemandangan indah untuk wisata, menu makanan di tempat ini juga lebih modern seperti aneka rice bowl mulai Chicken Katsu Sambal Matah, Beef Black Papper, hingga minuman seperti Vanilla Latte. Harga menunya mulai Rp4.000-Rp30.000.
7. Oki Katsu
Jika anda penyuka makanan Jepang khususnya katsu, cobalah untuk datang ke tempat makan yang satu ini. Pasalnya, Oki Katsu menawarkan makanan khas Jepang dengan harga yang ramah dikantong. Harganya mulai dari Rp10.000an saja.
Lokasinya ada di Jl. Wonocatur No 12, Gedong Kuning, Wonocatur, Banguntapan, Yogyakarta.
8. Es Teller Mendunia
Salah satu es teller yang cukup terkenal di Jogja adalah Es Teller Mendunia. Tempat ini menawarkan es teller sebagai menu utama dengan harga yang cukup murah, yaitu mulai dari Rp. 7.000an saja dan tempat yang nyaman. Cocok untuk anda yang ingin bersantai di siang hari sembari minum es teller.
Lokasinya ada di Jl. Sekolan Mataram No 442, Cepit Baru, Depok, Pringwulung, Condongcatur, Sleman, Yogyakarta.
9. Kampung Kopi Sambisari
Selanjutnya ada Kampung Kopi Sambisari yang cocok dijadikan tempat nongkrong bersama teman-teman anda. Disini menyediakan berbagai macam menu makanan dan minuman dengan harga yang ramah dikantong.
Lokasinya ada di Jl. Candi Sambisari RT4/RW5, Kadisoko, Purwomartani, Kalasan, Sleman, Yogyakarta.
10. Legend Coffee
Legend Coffe sudah cukup terkenal di kalangan anak-anak muda di kota Jogja. Tempat ini mengusung konsem unik dengan menyajikan berbagai menu makanan dan minuman. Harganya juga tidak begitu mahal.
Lokasinya ada di Jl. Abu Bakar Ali No.24-26, Kotabaru, Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : OKezone
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Solo Traveling sedang Tren, Ini 5 Negara Terbaik bagi Para Solo Traveler
- Penasaran Naik Lamborghini di Sirkuit Balap, Ini Simulatornya Pertama di Asia
- Festival Cokelat Nglanggeran Segera Digelar, Bermacam Produk Cokelat Bakal Dihadirkan
- Digelar Lagi, Ini Jadwal Festival Prawirotaman dan Fashion on the Street Prawirotaman
- Ini Dia Surganya Solo Traveler di Asia Tenggara
Advertisement
Pilkada 2024, KPU Kulonprogo Tetapkan 775 Daftar Pemilih Tambahan
Advertisement
Orang Tua dan Sekolah Diimbau Proaktif soal Gizi Anak-Anak
Advertisement
Advertisement
Advertisement