Advertisement

Aneka Olahan Iga ala Novotel Jogja

Mediani Dyah Natalia
Sabtu, 22 November 2014 - 02:20 WIB
Mediani Dyah Natalia
Aneka Olahan Iga ala Novotel Jogja Aneka iga di Novotel Jogja (JIBI/Harian Jogja - PR Novotel Jogja)

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA-Novotel Jogja kembali menawarkan promo terbaru dengan menghadirkan berbagai macam olahan Iga. Di
antaranya iga bakar bumbu bali, iga bakar penyet, galbi tang dan beef rib honey sauce.

"Mungkin semua orang sudah bisa membayangkan bagaimana lezatnya iga bakar bumbu bali bercitarasa pedas khas Bali atau iga bakar penyet yang di sajikan dengan sambal bawang yang menggoyang lidah, tapi galbi tang khas Korea dan beef rib honey juga salah satu masakan lezat yang wajib anda coba," ” ujar Deary Regina Selaku Public Relation (PR) Coordinator di Hotel Bintang empat yang terletak di Jalan Jendral Sudirman ini.

Advertisement

Galbi tang, imbuhnya, adalah sup khas Korea yang merupakan sup rebusan tulang iga sapi. Galbi Tang ini adalah masakan yang pas untuk para tamu terutama di musim penghujan seperti ini. Aroma kaldu serta daging iga yang lembut disajikan hangat merupakan perpaduan yang pas untuk memanjakan lidah dan perut Anda.

Galbi Tang sup khas Korea ini bisa dinikmati dengan merogoh kocek Rp50.000 net. Sedangkan beef rib honey sauce (iga bakar saus madu) memiliki cita rasa yang tidak kalah lezatnya. Daging lembut Iga yang di bakar dengan saus madu di lengkapi dengan daun pepaya yang ditumbuk dengan saus keju merupakan sensasi tersendiri dari iga bakar saus madu ini. Untuk beef rib honey sauce, harga yang dipaketkan sebesar Rp110.000 net per orang dan sudah termasuk dengan satu gelas anggur merah sebagai pelengkap.

“Kali ini Novotel memang mengeluarkan menu serba iga, tapi kami kemas dengan berbagai macam variasi menu sehingga para tamu bisa punya banyak pilihan mulai dari cita rasa Indonesia, Asia, hingga Western," paparnya.

Untuk iga bakar bumbu bali dapat dinikmati dengan harga Rp90.000 net dan Rp85.000 net untuk iga bakar penyet khas Hotel yang
sudah berdiri selama hampir 17 tahun ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Kejamnya Mafia Tanah di Sleman, Sertifikat Tanah Milik Guru Honorer Belum Bisa Kembali Meski Sudah Inkrah

Sleman
| Minggu, 18 Mei 2025, 08:47 WIB

Advertisement

alt

Bahan Alami Ini Membantu Menurunkan Kolesterol

Lifestyle
| Sabtu, 17 Mei 2025, 23:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement