Advertisement
Tidak Hanya Ullen Sentalu, Objek Wisata Ini Juga Punya Aturan Dilarang Motret

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA-Pengelola objek wisata museum memiliki aturan masing-masing untuk menjaga orisinalitas koleksi yang ada di dalamnya. Salah satunya aturan tentang larangan memotret.
Museum terkenal di Jogja yang terus menerapkan larangan tersebut adalah Ullen Sentalu. Selama tour museum, wisatawan sama sekali tidak boleh memotret koleksi yang ada atau merekam penjelasan pemandu.
Advertisement
Selain Ullen Sentalu, masih ada objek wisata lain di Jogja yang menerapkan larangan serupa.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini objek wisata di Jogja yang melarang pengunjung memotret selama tour di dalam museum:
1. Ullen Sentalu
Ullen Sentalu merupakan museum yang terletak di kawasan wisata Kaliurang.Tepatnya di Jl. Boyong No.KM 25, Kaliurang, Hargobinangun, Pakem, Sleman. Museum ini menampilkan budaya dan kehidupan para bangsawan Dinasti Mataram beserta koleksi bermacam-macam batik.
Menurut penjelasan pengelola museum, pengunjung dilarang memotret selama tour agar lebih memerhatikan setiap penjelasan pemandu wisata dan memahami koleksi yang dilihat.
"Untuk lebih respect terhadap koleksi, di antaranya meminimalisir duplikasi Untuk lebih pay attention kepada tour. Bila setiap pengunjung sibuk selfie
tour museum jadi tidak diperhatikan," kata Humas Ullen Sentalu, Isti Yunaida kepada Harianjogja.com, Sabtu (5/3/2022).
2. Museum Batik Kraton Jogja
Museum ini berada di dalam kompleks Kraton Jogja, tepatnya di Gedhong Kapa sisi barat bangunan kraton. Pengunjung dilarang membawa alat perekam seperti handphone maupun kamera agar tidak bisa merekam dan memotret aktivitas selama tour museum.
Di dalam museum ini terdapat beragam motif kain batik dari zaman Sultan Hamengku Buwono VII hingga sekarang. Asalnya dari hibah kerabat kraton, pengusaha batik dan dari kolektor batik.
Adanya larangan memotret bertujuan agar beragam motif tersebut tidak dibajak.
3. Museum Affandi
Kembali di seputaran Sleman, ada museum terkenal bernama Museum Affandi. Museum ini berada di pinggir Sungai Gajah Wong tepatnya di Jalan Laksda Adisucipto No.167, Papringan, Caturtunggal, Depok, Sleman.
Museum ini memamerkan koleksi lukisan dari sang maestro seni lukis bernama Affandi. Ada pula lukisan Popo Iskandar, Basuki Abdullah, Hendra Gunawan, hingga Barli.
Beberapa aturan diterapkan selama tour di dalam museum ini antara lain dilarang memotret lukisan secara close up, dilarang memotret dengan menggunakan lampu flash dan tidak boleh menyentuh barang yang dipajang di museum.
4. Istana Kepresidenan Yogyakarta
Istana Kepresidenan Yogyakarta merupakan rumah bagi Presiden Republik Indonesia. Jika Presiden Joko Widodo sedang bertugas di Jogja, presiden selalu tinggal di tempat yang dikenal dengan Gedung Agung ini.
Meski menjadi tempat tinggal presiden, siapa saja boleh masuk asal berpenampilan sopan. Memakai kemeja bagi pria, atau rok di bawah lutut bagi kaum wanita.
Selain itu ada aturan bahwa selama di dalam gedung, pengunjung dilarang memotret dengan perangkat kamera apapun termasuk handphone. Pengunjung baru diizinkan berfoto-foto saat ada di luar gedung, seperti di halaman dan teras.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pakar UGM: DIY Perlu Kembangkan Wisata Weekdays
- Menikmati Keindahan Danau Baikal di Siberia Tenggara, Tertua di Bumi Berusia 25 Juta Tahun
- Liburan ke Garut, Ini Lima Tempat Wisata Alam Tersembunyi yang Layak Dinikmati
- Hindari Macet dengan Liburan Staycation, Ini Tipsnya
- Mengenal Fenomena Set Jetting dalam Berwisata, Ini Rekomendasi Lokasinya di Beberapa Kota
Advertisement

Jadwal dan Lokasi Layanan Perpanjangan SIM di Sleman, Sabtu 19 April 2025
Advertisement

Kebiasaan Buruk saat Menggunakan Gawai, Waspada Tegang Otot Leher
Advertisement
Advertisement