Advertisement

Promo November

Rekomendasi Tempat Wisata Dingin di Tengah Cuaca Panas di Indonesia

Newswire
Sabtu, 21 Oktober 2023 - 09:17 WIB
Abdul Hamied Razak
Rekomendasi Tempat Wisata Dingin di Tengah Cuaca Panas di Indonesia Aktivitas pariwisata di Kawasan Pantai Indrayanti di Kalurahan Tepus, Tepus beberapa waktu lalu. Harian Jogja - David Kurniawan

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Cuaca panas ekstrem cenderung mendorong masyarakat pergi ke tempat wisata dingin di Indonesia. Berikut rekomendasi wilayah yang dapat dikunjungi masyarakat Indonesia untuk ‘kabur’ sejenak dari cuaca panas ekstrem yang terus berlanjut di Indonesia, dikutip dari Antara, Sabtu (21/10/2023).

1. Toba dan Samosir di Sumatra Utara

Toba dan Samosir adalah tujuan wisata bagi masyarakat pecinta suhu dingin. Wisatawan bisa melakukan banyak aktivitas outdoor sambil menikmati keindahan alam danau terbesar di Indonesia, Danau Toba.

Suhu rata-rata Toba dan Samosir berkisar antara 17-29 derajat celsius. Untuk mencapai wilayah ini, masyarakat bisa mendarat di Bandara Silangit dan melanjutkan perjalanan darat untuk menuju ke Toba atau menyeberang dengan kapal atau jembatan untuk ke Pulau Samosir.

2. Lembang dan Ciwidey di Jawa Barat

Lembang dan Ciwidey, yang terletak tidak jauh dari pusat kota Bandung, adalah contoh lain tempat wisata bercuaca dingin favorit masyarakat. Di wilayah ini, masyarakat bisa berwisata di perkebunan stroberi dan teh, hingga pemandian air panas.

Kedua destinasi ini memiliki suhu rata-rata berkisar antara 13-28 celsius. Untuk mencapai wilayah ini, masyarakat bisa mendarat di Bandara Husein Sastranegara atau turun di stasiun kereta Bandung, lalu melanjutkan perjalanan darat.

BACA JUGA: Wisata Dekat Stasiun Tugu Jogja dengan Bujet Rp50.000? Simak Info Ini

3. Tawangmangu dan Dieng di Jawa Tengah

Tawangmangu dan Dieng adalah gudang wisata alam, seperti air terjun dan telaga. Untuk menuju Tawangmangu, masyarakat bisa mendarat di Bandara Adi Soemarmo atau turun di stasiun kereta di Solo, lalu melanjutkan perjalanan dengan mobil sekitar 1,5-2 jam. Suhu rata-rata Tawangmangu pada siang hari, yaitu 17-22 celsius.

Untuk menuju Dieng, masyarakat bisa mendarat di Bandara Ahmad Yani atau turun di stasiun kereta di Semarang, lalu melanjutkan perjalanan dengan mobil sekitar 2-2,5 jam. Pada siang hari, suhu rata-rata di Dieng mencapai 12-20 derajat, sedangkan di malam hari, suhu bisa turun ke 6-10 derajat celsius.

4. Batu dan Bromo di Jawa Timur

Terkenal memiliki banyak destinasi alam yang menawan serta suasana sejuk, Batu dan Bromo sering dipilih pelancong sebagai tujuan wisata untuk rehat dari kegiatan sehari-hari. Ada kebun binatang dan theme park di Batu, serta keindahan Gunung Bromo, yang bisa dinikmati masyarakat.

Suhu rata-rata Batu pada siang hari, yaitu 18-28 celsius sedangkan Bromo 5-12 celsius.

Untuk mencapai destinasi ini, masyarakat bisa menggunakan beberapa moda transportasi. Untuk ke Batu, masyarakat bisa mendarat di Bandara Abdul Rachman Saleh atau turun di stasiun kereta Malang Baru, lalu melanjutkan perjalanan darat. Sedangkan jika ingin ke Bromo, masyarakat bisa mendarat di Bandara Juanda atau di stasiun kereta Pasar Turi, Surabaya, dan lanjut perjalanan darat.

Advertisement


5. Ubud dan Kintamani di Bali

Ubud dan Kintamani adalah wilayah dataran tinggi. Hal ini membuat wisatawan yang lebih menyukai lokasi bersuhu dingin cenderung menjadikan Ubud dan Kintamani sebagai tujuan ketika sedang berada di Pulau Dewata.

Selain sejuk, wilayah ini juga menawarkan kekayaan alam yang luar biasa. Suhu di Ubud bisa mencapai 20 derajat celsius, sedangkan Kintamani 17 derajat celsius. Lokasi ini bisa dijangkau dengan mendarat di Bandara Ngurah Rai Bali, ditambah perjalanan darat.

Menurut hasil pengamatan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), suhu maksimum pada September 2023 di beberapa wilayah di Indonesia mencapai 35,4-38 derajat celsius pada siang hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Pilkada 2024, KPU Kulonprogo Tetapkan 775 Daftar Pemilih Tambahan

Kulonprogo
| Sabtu, 23 November 2024, 09:47 WIB

Advertisement

alt

Orang Tua dan Sekolah Diimbau Proaktif soal Gizi Anak-Anak

Lifestyle
| Jum'at, 22 November 2024, 20:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement