Advertisement

Promo November

Berburu Daging Sapi Premium Juicy di Indoguna Meatshop & Grocery

Media Digital
Selasa, 05 Maret 2024 - 18:57 WIB
Arief Junianto
Berburu Daging Sapi Premium Juicy di Indoguna Meatshop & Grocery Salah satu pelanggan sedang memilih daging di Indoguna Meatshop & Grocery, Selasa (05/03/2024). - Harian Jogja/Anisatul Umah

Advertisement

JOGJA—Menu masakan western dan daging berkualitas premium tak dapat dipisahkan. Terlebih, masakan western kini sudah mulai banyak digemari masyarakat, tak terkecuali di Jogja.

Itulah sebabnya, PT Indoguna Utama, importir daging sapi yang berkantor di Jakarta memperluas sayap bisnisnya. Di Jogja, hadirnya Indoguna Meatshop & Grocery memang diharapkan bisa menjadi salah satu pilihan bagi para penyuka makanan berbahan daging impor dengan kualitas premium.

Advertisement

“Meski sebenarnya tidak hanya daging, kami juga menyediakan kebutuhan lainnya, seperti bumbu-bumbu hingga sayuran,” kata Supervisor Meatshop Grocery dan R&B Grill Yogyakarta, Elisabeth Shita Lismawati kepada Harian Jogja, Selasa (5/3).

Sebagai importir, kata dia, Indoguna Meatshop & Grocery yang berlokasi di Jl. R.W. Monginsidi No.37, Karangwaru, Kemantren Tegalrejo, Kota Jogja tersebut mulanya memang fokus pada produk daging premium impor.

“Tetapi makin ke sini, kami terus berkembang. Kami juga menyasar produk premium UMKM dan sayuran dari petani lokal. Pokoknya, bagi yang ingin memasak makanan western berbagai bumbu sudah tersedia lengkap di sini. Tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri hanya untuk dapat bahan atau makan menu-menu western,” ucap Elisabeth.

Dia menjelaskan, daging premium yang dijual Indoguna Meatshop Grocery memang dikeal lebih juicy. Hal ini tak lepas dengan kontrol ketat pada pola peternakan sapi, mulai dari makanan hingga perawatannya.

Sementara untuk sayuran yang juga berkelas premium, dia mengaku memasoknya dari petani di Kaliurang, Sleman.

Selama ini, kata dia, pelanggan Indoguna Meatshop & Grocery tak hanya dari kalangan perorangan, tetapi juga banyak dari restoran dan hotel, khususnya yang menyediakan menu western, datang berkulakan bahan baku.

"Produk kami, dipasok Amerika Serikat dan Australia. Customer kami bilang, di Jogja yang rasanya paling sama dengan luar negeri ya di sini. Bule-bule yang datang ke sini mengatakan kualitasnya sama," ucap Elisabeth.

BACA JUGA: Menekan Impor Daging Sapi, Indonesia Fokuskan Pengembangan Ternak di Tiga Wilayah

“Jadi, bagi Anda yang ingin makan menu western berbahan baku daging premium impor, langsung saja datang ke Indoguna Meatshop & Grocery. Tinggal memilih daging di showcase dan membayar Rp50.000 untuk cooking charge, Anda bisa makan lengkap dengan kentang, sayur, saus,” kata dia.

“Sementara bagi Anda yang malas keluar rumah bisa membelinya secara online melalui layanan Whatsapp di 08112961101 dari pukul 07.00 WIB-19.00 WIB. Untuk delivery, kami sarankan customer pesan Go Send sendiri, atau minta kami siapkan dan datang langsung ambil juga bisa.”  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jelang Pemungutan Suara Pilkada, Fraksi Gerindra DIY Serukan Tindakan Tegas Praktik Money Politik

Jogja
| Minggu, 24 November 2024, 14:27 WIB

Advertisement

alt

Orang Tiba-tiba Bisa Bersikap Agresif, Ini 5 Penyebabnya

Lifestyle
| Sabtu, 23 November 2024, 17:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement