Advertisement

Jogja Tak Cuma Malioboro, Kampung Wisata Ini Tawarkan Serunya Urban Farming untuk Wisatawan

Alfi Annisa Karin
Minggu, 22 Desember 2024 - 15:07 WIB
Arief Junianto
Jogja Tak Cuma Malioboro, Kampung Wisata Ini Tawarkan Serunya Urban Farming untuk Wisatawan Ketua Kelompok Tani Gemah Ripah Bausasran, Winaryati Esperanza (kelima kanan) menerima tamu yang berkunjung ke kampung sayur Bausasran. - Istimewa/Kampung Sayur Bausasran

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Pemkot Jogja berupaya meratakan kunjungan wisatawan yang berkunjung ke Kota Jogja. Tak hanya berfokus pada kawasan-kawasan mainstream, wisatawan diajak untuk melirik kampung wisata sebagai destinasi wisata alternatif.

Salah satu kampung wisata yang siap menerima kunjungan wisatawan adalah Kampung Wisata Bausasran. Kampung wisata ini menjadikan konsep kampung sayur dengan aktivitas urban farming di dalamnya menjadi potensi yang diunggulkan dan disajikan kepada wisatawan.

Advertisement

Kampung sayur ini turut digerakkan oleh Kelompok Tani Gemah Ripah Bausasran. Ketua Kelompok Tani Gemah Ripah Winaryati Esperanza menyebut Kampung Bausasran telah dicanangkan sebagai Kampung Wisata sejak 2022.

Aktivitas di Kampung Wisata Bausasran dikemas dalam berbagai paket-paket wisata. Harganya pun terbilang terjangkau. Wisatawan hanya perlu mengeluarkan kocek sebesar Rp80 ribu per orang untuk bisa melakukan berbagai aktivitas urban farming di Kampung Wisata Bausasran.

“Ada 6 paket wisata, semuanya tentang pertanian perkotaan. Misalnya, paket budidaya sayuran, paket budidaya hidroponik, paket budidaya ikan dan olahannya,” ujar Winaryati, Minggu (22/12/2024).

BACA JUGA: Makan Bergizi Gratis, Pemkot Jogja Bakal Libatkan Kampung Sayur

Winaryati mengatakan wisatawan yang berkunjung ke Kampung Wisata Bausasran diajak untuk merasakan sensasi sejuknya pertanian di tengah perkotaan. Selain menanam dan melakukan budidaya ikan, wisatawan juga diajak untuk membuat berbagai produk-produk olahan. Salah satu produk yang jadi unggulan adalah produk olahan bayam Brasil.

“Di tempat kami ada 6 kelompok tani. Masing-masing kelompok itu punya produk unggulan, sayuran yang ditanam tidak sama. Kalau di Gemah Ripah misalnya membranding di sana budidaya dan pengolahan bayam brazil. Ada 11 produk turunan dari bayam brazil itu. Ada kripik, basreng, stik keju, mie, pangsit, dan lain-lain,” kata dia.

Winaryati mengatakan sejauh ini wisatawan yang hadir kebanyakan dalam bentuk kelompok. Beberapa diantaranya adalah kelompok mahasiswa, ibu-ibu, hingga kelompok tani dari berbagai daerah se-Indonesia. “Tak hanya wisata, tapi di sini sekaligus ada edukasinya. Diharapkan berbagai aktivitas yang dilakukan di Kampung Wisata Bausasran bisa diterapkan oleh wisatawan sesampainya di tempat tinggal masing-masing.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Pakar Hukum Tata Negara UGM Nilai Penghapusan Presidential Threshold Langkah Menuju Pemilu Demokratis

Sleman
| Rabu, 15 Januari 2025, 06:27 WIB

Advertisement

alt

Resep Brownies Kukus Sederhana dan Tips Pemilihan Bahan

Lifestyle
| Selasa, 14 Januari 2025, 21:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement